Tak Ada Lagi Aktivitas, Warga Pertanyakan Berhentinya Penanganan Jalan Amblas di Batutulis

Kota Bogor, News5 Dilihat

(Foto: Panca Mega/bogorprioritas.com)

Penulis: Panca Mega
Editor: Donni Andriawan S

banner 336x280

KOTA BOGOR | bogorprioritas.com Warga RT 1, RT 2, dan RT 3 RW 8 Kelurahan Lawanggintung, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, mempertanyakan terhentinya pekerjaan penanganan tanah amblas Jalan Saleh Danasasmita.

Tidak adanya informasi resmi dari pihak terkait membuat mereka bertanya-tanya apakah pekerjaan di lokasi tersebut benar-benar dihentikan atau sekadar ditangguhkan.

Sebab, seperti disampaikan warga setempat, Jajang Suherman kepada bogorprioritas.com, mereka menginginkan kepastian dan informasi akurat atas terhentinya proyek pekerjaan Jalan Saleh Danasasmita yang hanya berlangsung selama tiga hari pada 22-24 April 2025.

“Kita cuma heran dan pengen tahu aja, apa emang (pekerjaan) ini udah bener-bener selesai atau gimana. Karena, nggak ada info sama sekali ke warga di sini,” kata Jajang, Sabtu (26/4/2025) sore.

Menurutnya, pekerjaan di lokasi berlangsung sejak Selasa (22/4/2025) sampai Kamis (24/4/2025. Setelah itu tidak ada lagi aktivitas di sana.

“Ya, minimal ada informasi dari pihak terkait ke perwakilan warga di sini. Bisa lewat pengurus RT/RW atau warga langsung. Jadi kita juga nggak bingung dan bertanya-tanya akhirnya ini kayak gimana,” ucap Jajang.

Masih kata Jajang, warga setempat khususnya hanya ingin agar Jalan Saleh Danasasmita dapat segera direaktivasi kembali sehingga dapat dilintasi kendaraan.

Dengan demikian, tambahnya, mobilitas warga kembali normal dan perekonomian warga kembali bergeliat.

Seperti diketahui, sejumlah alat berat tiba di lokasi tanah amblas Jalan Saleh Danasasmita, Senin (21/4/2025) malam.

Pengerahan alat berat itu tenyata digunakan untuk membongkar lapisan atau permukaan aspal di sekitar jalan yang amblas. Karena rencananya sesuai instruksi Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, di lokasi itu akan dijadikan ruang terbuka hijau yang dinamakan Leuweung (Hutan) Batutulis yang ditanami pepohonan endemik Bogor.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *