Serahkan LKPJ Wali Kota Bogor 2023, Pemkot Siap Tindaklanjuti Rekomendasi DPRD

(Foto: Pemkot Bogor)

Editor: Donni Andriawan S

banner 336x280

KOTA BOGOR | bogorprioritas.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menyerahkan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Wali Kota Bogor 2023 kepada DPRD.

Hal tersebut seesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 18 tahun 2020 tentang Laporan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.

Penyerahan LKPJ itu diserahkan Pj Wali Kota Bogor Hery Antasari pada rapat paripurna, Selasa (30/4/2024) malam.

Sebelumnya, LKPJ juga telah dilakukan pembahasan antara seluruh perangkat daerah dan BUMD di lingkungan Pemkot Bogor bersama Pansus LKPJ DPRD dengan hasil akhir berupa rekomendasi dari DPRD kepada Pemkot Bogor sebagaimana yang telah disampaikan.

“Kami Pemerintah Kota Bogor berkomitmen untuk menindaklanjuti seluruh rekomendasi DPRD Kota Bogor atas LKPJ tahun 2023 yang telah kami sampaikan. Kami meyakini bahwa seluruh rekomendasi tersebut adalah bentuk sinergitas kita untuk menuju Kota Bogor yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Permasalahan pembangunan yang dihadapi ke depan, kata Hery, semakin penuh tantangan. Untuk itu perlu dijalinnya kolaborasi untuk menghasilkan pemerintahan yang semakin responsif, partisipatif, adaptif terhadap aspirasi masyarakat serta perkembangan teknologi informasi yang semakin terbuka.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh stakeholders pembangunan, Forkopimda, seluruh perangkat daerah, BUMD di lingkungan Pemerintah Kota Bogor, pihak swasta dan masyarakat Kota Bogor, pentahelix seluruhnya secara keseluruhan yang telah memberikan dukungan dalam pembangunan di tahun 2023 lalu,” ucapnya.

Sebagai Pj Wali Kota, Hery bertugas mengawal dan mengantarkan Pemkot Bogor hingga terlantiknya Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor definitif.

Oleh karena itu, pada kesempatan tersebut ia memohon dukungan dan sinergitas kepada semua pihak untuk menjaga Kota Bogor yang kondusif di tahun politik ini.

Di akhir sambutan, Hery juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pansus LKPJ DPRD Kota Bogor yang telah memberikan saran dan evaluasi dalam bentuk rekomendasi terhadap penyelenggaraan urusan desentralisasi, tugas pembantuan dan tugas umum pemerintahan yang dilaksanakan sepanjang tahun 2023.

“Kami berharap kemitraan yang sudah tercipta antara pemerintah dan DPRD Kota Bogor selama ini dapat terus terjaga, terbina dan bahkan lebih ditingkatkan lagi,’ harapnya.

Dalam rapat paripurna ini juga dilaksanakan laporan masa sidang ke dua tahun 2024 dan laporan reses sidang kedua, laporan kinerja pimpinan DPRD serta penutupan masa sidang kedua tahun 2024.

Setelah masa sidang kedua ditutup, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan masa sidang ke tiga tahun 2024.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *