(Foto: Istimewa)
Penulis: Andri Budiman
Editor: Donni Andriawan S
KOTA BOGOR | bogorprioritas.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menjamin pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024-2025 akan berjalan bersih dan bebas dari segala bentuk kecurangan.
Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor Hery Antasari bahkan menegaskan, PPDB harus bersih dan bebas dari praktek titip menitip.
Penegasan itu disampaikan Hery saat kick off PPDB 2024/2025 di Balai Kota Bogor, Kamis (30/5/224).
“Saya titipkan amanah besar kepada Anda semua untuk melaksanakan PPDB dengan penuh integritas dan profesionalisme. Jauhkan diri dari praktek praktek anti-integritas, KKN, penyalahgunaan wewenang. Ingatlah amanah ini mulia yang menentukan masa depan generasi penerus bangsa,” tegas Hery.
Pada kesempatan itu, ia juga secara khusus mengingatkan dan mengimbau orang tua atau wali murid untuk tidak melakukan praktek suap, gratifikasi, rekayasa data, titip menitip calon peserta didik supaya mendapat kursi di sekolah tertentu.
“Tempuhlah prosedur yang benar. Hindari calo yang menawarkan segala janji manis. Jangan memberikan pendidikan anak dimulai dengan ketidakjujuran atau curang,” kata Hery.
Selain itu, Pj Wali Kota Bogor turut mengajak Forkopimda untuk mendukung perubahan pelaksanaan PPDB yang dinilai akan lebih bersih dari tahun sebelumnya dan meminta membantu keamanan dan ketertiban selama tahapan PPDB berlangsung.
Bahkan dirinya juga mengancam kepada pihak-pihak yang melakukan penyelewengan akan ditindak sesuai dengan aturan hukum oleh pihak kepolisian.
Sedangkan bagi para petugas pelaksana PPDB yang ditemukan melakukan pelanggaran akan diberikan sanksi sesuai dengan ketetapan yang tertera dalam pakta integritas yang telah ditandatangani.