Mirisnya Kondisi Terminal Baranangsiang, Ini Harapan Warga

Headline, Kota Bogor, News239 Dilihat

(Foto: Dok. Pemkot Bogor)

Penulis: Andri Budiman
Editor: Donni Andriawan S

banner 336x280

KOTA BOGOR | Bogorprioritas.com – Aspal yang terkelupas dan berlubang, bahkan di beberapa titiknya terlihat genangan, menjadi pemandangan terkini Terminal Tipe A Baranangsiang di Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor.

Menengok jauh ke bagian dalamnya, terlihat plafon ada yang sudah terkelupas dengan atap-atap yang bocor. Pun dengan kondisi lantai yang kondisinya tak kalah mirisnya.

Kondisi ini tentu saja membuat tidak nyaman para penumpang maupun awak bus yang masih setia menggunakan terminal yang berada tepat di bagian muka Kota Bogor itu.

Apalagi kondisi tersebut sudah dirasakan sejak beberapa tahun lamanya tanpa ada perbaikan atau sekadar perawatan sebagai upaya untuk meningkatkan kenyamanan para pengguna moda transportasi bus di Terminal Baranangsiang.

Hal ini pun ditanggapi beragam oleh para penumpang bus di Terminal Baranangsiang yang ditemui Bogorprioritas.com, Kamis (18/1/2024).

Namun, komentar mereka dapat disimpulkan satu suara. Yakni menginginkan agar Terminal Baranangsiang dapat segera direvitalisasi.

Indah, misalnya. Warga Bogor Timur yang bekerja di Kawasan Jakarta Selatan itu sudah sangat lama mengidamkan terminal kebanggaan warga Kota Bogor itu berubah secara visual, pelayanan dan fasilitasnya.

“Iya betul banget Mas, pastinya kita sebagai warga Kota Bogor dan pengguna bus pastinya pengen banget terminal ini dibangun, dibenerin biar rapi dan nyaman juga kitanya. Nggak kayak sekarang kondisinya nggak keurus,” ungkap Indah.

Harapan serupa juga disampaikan Widya, yang setiap hari menggunakan bus ke tempat kerjanya di Jakarta.

Kayak sekarang bisa dilihat sendiri kondisinya kayak gimana. Apalagi kalau malam malah kesannya jadi serem, penerangan minim banget. Mestinya Terminal Baranangsiang juga dapat perhatian dari pemerintah, jangan cuma yang lain terus ditata, dibangun,” ujarnya.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *