(Foto: Istimewa)
Penulis: Agus Suhana
Editor: Donni Andriawan S
bogorprioritas.com – Diduga lantaran mengalami rem blong, sebuah truk dengan nopol B 9224 UXU melindas seorang pembonceng sepeda motor hingga tewas di lokasi kejadian.
Peristiwa tragis yang dialami korban itu terjadi di Jalan Suryakencana, Kampung Ongkrak, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Senin (23/12/2024) sekitar pukul 11.15 WIB.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi Ipda M Yanuar Fajar mengungkapkan, kecelakaan bermula akibat rem truk Isuzu Giga yang dikemudikan Ali Taswili (49) tidak berfungsi dengan baik.
“Rem kendaraan Isuzu Giga tidak berfungsi dengan baik, sehingga menabrak sepeda motor Honda Beat nomor polisi F 3482 UBL yang dikendarai Pirman (18). Sepeda motor tersebut masuk ke kolong kendaraan Isuzu Giga,” jelas Fajar.
Akibat kejadian ini, wanita hamil bernama Enah (25) warga Kampung Pameungpeuk, Desa Cihamerang, Kecamatan Kabandungan, meninggal dunia dengan cedera kepala berat dan luka parah lainnya.
“Enah meninggal dunia dengan cedera kepala berat, luka sobek pada tulang kering kaki kiri, punggung sebelah kanan, dan patah tulang kaki kiri,” terang Fajar.
Kini polisi sedang mendalami penyebab pasti kecelakaan yang menewaskan ibu hamil tersebut.